Prodi Sistem Informasi | Belajar HTML dan PHP | Skripsi SI
Pesantren Katabah
1000 Penghafal Quran
Pengobatan Ruqyah Mandiri
Sistem Informasi (S1)
Manajemen Informatika
Blog | Kontak | Siap Kerja | Sertifikat | PrivacyPolicy | Inggris Arab | Daftar Isi

Monday, December 2, 2013

Penghasilan Blog 10 Ribu Pageviews Sebesar 2 Juta

Ketika sedang berjalan-jalan ke beberapa blog, saya menemukan yang berbagi pengalaman yang tampaknya tidak terlalu berlebihan alias cukup rasional mendekati kebenaran.


Sang pemilik blog mengaku bahwa dari blog yang memiliki 10.000 pageviews per hari, ia mendapatkan sekitar 2 juta rupiah per bulan. Melihat informasi ini memang tidak mudah mendapatkan uang dari blog itu. Meskipun jumlah tersebut tidak bisa menggeneralisir pendapatan blog lain karena kualitas blog bisa berbeda-beda, tapi setidaknya ada sedikit gambaran bagi para blogger pemula.

Yang menjadi pertimbangan sederhana saya antara lain:
1.      Kita tidak bisa mengisi blog dengan artikel semaunya, melainkan harus memperhatikan kualitasnya.
2.      Kita membutuhkan waktu yang tidak sebentar untuk menikmati uang dari blog, kecuali punya kemampuan dan sumber daya ekstra.
3.      Kita harus rajin membuat artikel. Saya berpendapat minimal 1 artikel tiap hari itu sangat bagus agar ide menulis kita mengalir terus, tak pernah surut, apapun keadaannya.

Sebagai gambaran saja, untuk mendapatkan 10 ribu pageview per bulan saja artikel blog saya harus mencapai di atas 500 buah. Jumlah ini tidaklah sedikit, namun saya tidak terlalu aneh karena blog saya diisi artikel semaunya. Apapun topiknya, dan bagaimanapun kualitasnya, masuk. J

Namun demikian, apabila blog kita sudah berada dalam sebuah komunitas, seperti dalam blog jurnalisme warga (blog yang banyak penulisnya) dan banyak diakses dari jejaring sosial, tulisan sederhana pun bisa mendatangkan banyak pageviews karena kita sebagai penulis sudah menjalin komunikasi dengan para pembaca. Namun demikian, keuntungan punya pembaca dari jejaring sosial (seperti Facebook, Twitter, atau yang lain) juga bukanlah untung tanpa modal dan perjuangan, karena kita harus rajin update status dan rajin berkomunikasi dengan sesama pengguna jejaring sosial, bukan?

Jadi, pekerjaan penulis artikel blog juga bukanlah pekerjaan mudah kalau ingin mencapai target finansial yang cukup. Tapi bukan pula menjadi hal yang tidak mungkin selama kita melakukannya dengan penuh kesungguhan. InsyaAllah!


Mungkin kalimat pendeknya adalah kalau mau uang dari blog, maka jadikanlah ngeblog/blogging itu sebagai profesi, bukan sekedar hobi.
"Boleh Konsultasi Masuk Jurusan Sistem Informasi via IG atau Tiktok."
Tips Skripsi Program Studi Sistem Informasi

2 comments:

  1. dapat uang dari blog (^-^), Dulu Saya Pernah... tapi kini blognya sudah terlantarkan huhhh

    ReplyDelete