Prodi Sistem Informasi | Belajar HTML dan PHP | Skripsi SI
Pesantren Katabah
1000 Penghafal Quran
Pengobatan Ruqyah Mandiri
Sistem Informasi (S1)
Manajemen Informatika
Blog | Kontak | Siap Kerja | Sertifikat | PrivacyPolicy | Inggris Arab | Daftar Isi

Sunday, March 9, 2014

Jenjang Data Dalam Basis Data

Banyak istilah terkait basis data antara lain istilah jenjang data. Basis data sendiri kadang-kadang masih terdengar asing bagi sebagian mahasiswa jurusan komputer atau informatika. Mereka lebih sering mendengar istilah database, karena dosen-dosennya seringkali lebih senang menggunakan istilah-istilah bahasa Inggris dibandingkan istilah bahasa Indonesia. Salah satu alasan mereka adalah membiasakan mahasiswa untuk menggunakan bahasa nomor satu dunia itu.

Dalam buku (Jogiyanto 2005: 714) jenjang data terdiri atas characters, field, record, file, dan database. Kelima istilah merupakan tahapan-tahapan di dalam basis data. Secara rinci dapat diperhatikan deskripsi berikut:


Database dibangun dari lebih dari satu file. File dibangun dari beberapa record. Record dibangun dari beberapa field. Dan field dibangun oleh beberapa karakter.

Dua file atau lebih terwujud menjadi sebuah basis data biasanya dilakukan dengan cara mengoneksikanya menggunakan salah satu field yang ada di kedua file. Contonhya: di tabel A ada field name NIM, di tabel B ada field name NIM, maka kedua tabel tersebut dapat direlasikan membentuk sebuah basis data.

File itu dikenal juga sebagai tabel, dalam tataran praktis. Mahasiswa informatika sering membuat tabel di Microsoft Access, Paradox, MySQL atau yang lain. Inilah yang dimaksud file.

Record. Istilah ini memang sudah dikenal oleh mahasiswa informatika. Record itu seperti baris. Dalam sebuah tabel biasanya memuat beberapa baris, misalnya record 1 berisi: 002, Kian Santang, Garut.

Field dapat dipahami sebagai judul dari tiap-tap kolom. Pada contoh record di atas berarti mengandung tiga field atau field name. Lebih jelasnya dapat dilihat pada tabel berikut:
NIM
Nama Mahasiswa
Alamat
002
Kian Santang
Garut


Berdasarkan tabel di atas field name terdiri atas NIM, Nama Mahasiswa dan Alamat. Sedangkan record hanya berjumlah satu yaitu: 002, Kian Santang, Garut. Sedangkan character dapat berupa huruf atau angka.


[Arsip 2012]
"Boleh Konsultasi Masuk Jurusan Sistem Informasi via IG atau Tiktok."
Tips Skripsi Program Studi Sistem Informasi

No comments:

Post a Comment