Setelah
bermimpi menyajikan beberapa tutorial pemrograman, ternyata susah juga membagi
waktu ini. Agar blogku tidak terbengkalai, maka saya coba untuk bertahan
membuat tutorial tentang Delphi dan PHP.
Tutorial
yang saya sajikan lebih ditujukan untuk pemula, sehingga hampir setiap tutorial
dapat dipraktekkan tanpa harus mempelajari dulu tutorial sebelumnya. Ini
sedikit dilatar-belakangi dengan pengalaman saya mencari tutorial di Internet
yang masih jarang menyajikannya dalam bentuk tutorial mandiri. Dengan kata
lain, ketika saya mau mempelajari tutorial B, maka harus mempelajari dulu
tutorial A. Inilah yang seringkali membuat saya kerepotan sebagai pemula.
Jadi,
idealnya tutorial pada blog ini bisa dipraktekkan tanpa perlu mengaitkannya ke
tutorial sebelumnya (yang lain). Tapi, kadang-kadang agak susah juga membuat
tutorial seperti itu, karena kemungkinan harus panjang-panjang. Tapi biarlah
format tutorial itu berubah seiring lamanya jam terbang saya blogging. Semoga
bermanfaat!
"Boleh Konsultasi Masuk Jurusan Sistem Informasi via IG atau Tiktok."
|
Tips Skripsi Program Studi Sistem Informasi |
|
No comments:
Post a Comment