Prodi Sistem Informasi | Belajar HTML dan PHP | Skripsi SI
Pesantren Katabah
1000 Penghafal Quran
Pengobatan Ruqyah Mandiri
Sistem Informasi (S1)
Manajemen Informatika
Blog | Kontak | Siap Kerja | Sertifikat | PrivacyPolicy | Inggris Arab | Daftar Isi

Friday, April 26, 2013

Biarlah Pengujung Blog yang Menentukan Pilihannya



Biarlah Pengujung Blog yang Menentukan Pilihannya


Judul di atas menghampiriku setelah membaca komentar para blogger di sebuah blog milik blogger Indonesia yang sangat populer. Mereka menyarankan pemilik blog untuk tidak nge-junk (menulis semau gue). Karena komentar itulah, saya jadi teringat artikel-artikel di blogku tercinta ini.


Sebenarnya blog ini punya topik serius, yaitu Sistem Informasi dan Pemrograman PHP. Akan tetapi, saya isi dengan postingan-postingan apa saja yang sudah saya tulis, termasuk artikel yang ada embel-embelnya mencari dollar dari Internet. Wuihhh sudah tidak fokus lagi tuh topiknya…!

Sebenarnya, URL, judul blog, dan topik blog juga sudah tidak nyambung lagi. Pada awalnya blog ini akan dibuat sebagai blog kumpulan artikel junk saja. Tapi sekarang malah jadi blog utamaku. Semua materi dari blog lain yang dipersiapkan untuk lebih diutamakan, sekarang sudah banyak pindah ke blog ini. Ya beginilah kehidupan, manusia yang merencanakan, Tuhanlah yang menentukan…!

Silahkan saja sahabat lihat:

Nama URL-nya: 100PapanKetik
Judulnya: Komarudin Tasdik (nama saya sendiri)
Bahasannya: Teori Sistem Informasi, PHP, Teori Pendidikan, Blogging, dan lain-lain.

Apakah nyambung? Tidak, bukan? Tapi daripada saya pindah lagi ke blog baru, lebih baik saya terus saja di blog ini. Sebelum fokus di blog ini, saya sering posting di Wordpress, tapi karena Wordpress gratis tidak mengijinkan eksperimen uang di blog, maka saya dengan berat hati pindah ke Blogspot. Masa sekarang harus pindah ke blog baru lagi hanya karena Nama URL, Judul Blog, dan Bahasannya tidak nyambung? Enggak mau ah….lelah….he..he..

Jadi, sekarang saya tetap blogging di blog ini. Adapun tentang nyambung atau tidak, manfaat atau tidak, SEO friendly atau tidak, biarlah pengunjung yang menilai. Saya menulis di sini, biarlah pengujung yang menentukan pilihan blog tempat berkunjungnya. He…he…

Yang jelas, alhamdulillah sekarang blog ini di usia 6 bulanan sudah merangkak menuju rata-rata 200 page view per hari. Terima kasih sahabat-sahabat atas kunjungannya ya….!

Tiada hari tanpa menulis artikel. Sejelek apapun artikel kita, itulah karya sendiri yang harus diapresiasi oleh diri kita sendiri  juga.
"Boleh Konsultasi Masuk Jurusan Sistem Informasi via IG atau Tiktok."
Tips Skripsi Program Studi Sistem Informasi

No comments:

Post a Comment