Setelah
sekian lama saya kecewa atas kegagalan kuliah yang menimpa, sekarang agak mulai
kembali membaca buku-buku motivasi yang pernah dibeli pada waktu dulu.
Sebelumnya, saya tidak percaya lagi pada kata-kata motivasi, karena belum
terbukti dalam hidupku ini. Salah satunya adalah buku dengan cover ini:
Cerita yang
sedang terasa sangat menarik hati saya pada saat ini adalah
1. Cerita Thomas
Edison yang berhasil melakukan 5000 kegagalan dalam percobaannya sebelum sampai
ke lampu pijar yang sukses sampai saat ini.
2. Seseorang
meninggal dunia karena terkunci pada kereta pembeku (freezer wagon).
Karena orang itu panik, maka langsung pikirannya negatif bahwa ia akan mati
kedinginan, sehingga memang ia benar-benar mati. Padahal setelah dicek oleh
petugas di kemudian harinya, kereta pembeku tersebut sedang tidak dinyalakan
sehingga suhunya normal-normal saja. Ini mengilustrasikan dampak pikiran
negatif seseorang yang akan mempengaruhi masa depannya.
Yang
sekarang masih membuat saya semakin semangat lagi berjuang di dunia yang penuh
keanehan ini adalah mengkombinasikan antara konsep “Tidak ada kekuatan, kecuali
dari Allah” dan “Allah tidak akan mengubah suatu kaum, selama kaum tersebut
tidak mau mengubah dirinya sendiri”.
Dengan
konsep “Tidak ada kekuatan, kecuali dari Allah”, saya lebih mengedepankan doa
dan tawakkal. Sedangkan dengan konsep “Allah tidak akan mengubah suatu kaum,
selama kaum tersebut tidak mau mengubah dirinya sendiri”, saya mengedepankan
ikhtiar.
Kenapa harus
digabungkan? Karena selama ini saya menganggap bahwa ikhtiar itu sangat dominan
untuk mengubah nasib hidup. Ternyata tidak selalu demikian. Saya seringkali
mengalami dan mendengar bahwa Kita meminta ‘A’, tapi Allah memberi ‘B’. Inilah
salah satu alasan yang membuat saya ingin mengkombinasikannya.
Keuntungan
dari kombinasi kedua konsep di atas adalah semangat ikhtiar terus terpupuk,
semangat sabar juga terus terasah. InsyaAllah!
Kalau saya
salah, silahkan sahabat ingatkan!
"Boleh Konsultasi Masuk Jurusan Sistem Informasi via IG atau Tiktok."
|
Tips Skripsi Program Studi Sistem Informasi |
|
No comments:
Post a Comment