Tanpa sengaja saya menemukan beberapa artikel
online yang membahas tentang Garut. Baru tahu bahwa saat ini Garut sedang
berusaha untuk meninggalkan gelar “Daerah Tertinggal.”
Sebelumnya saya kira Garut tidak masuk
tertinggal karena pernah terkenal dengan produk khasnya, dodol Garut, jeruk Garut
(sekarang katanya sudah punah), sampai domba Garut. Ternyata tidak cukup dengan
ketiga andalan tersebut untuk membuat Garut menjadi kabupaten yang berkembang.
Ya tidak sama dengan Bandung juga, minimal tidak termasuk “tertinggal” saja.
Itu juga sudah cukup untuk tahap awal.
Saya juga mencoba mencari-cari universitas
terkenal di Garut. Memang ada, tapi anak-anak muda tampaknya cenderung memilih
kuliah di Bandung.
Ada apa dengan Garut? Apakah karena daerah
Garut itu miskin Sumber Daya Alam? Kalau wacananya, Garut itu kaya karena ada
sumber daya emas yang salah satunya ada di daerah kelahiran saya, Cisewu. :)
Apakah Garut itu miskin Sumber Daya Manusia?
Nah, pertanyaan ini mungkin saja jawabannya YA. Beberapa bupati Garut saja
sudah bermasalah, bagaimana ngurus rakyatnya?
Semoga saja bupati yang akan datang cageur
(sehat), bageur (baik), tur pinter (cerdas)!
Garut Bangkit, Garut Berprestasi. Semoga bukan
hanya slogan semata…!
"Boleh Konsultasi Masuk Jurusan Sistem Informasi via IG atau Tiktok."
|
Tips Skripsi Program Studi Sistem Informasi |
|
No comments:
Post a Comment