Sudah lama saya kurang memikirkan
jumlah kata dalam setiap artikel. Baru-baru ini saya membaca blog al-Khoirot
yang menyarankan artikel minimal harus memiliki 400 kata. Jumlah ini dipercaya
disukai Google search engine, juga oleh Google Adsense.
Di sisi lain, blog al-Khoirot juga
menyatakan bahwa Google tidak menyatakan secara eksplisit berapa jumlah kata
minimal dalam sebuah artikel. Memang dapat dimaklumi juga karena sebuah artikel
biasa pasti berbeda dengan sebuah tutorial. Walaupun sebuah tutorial kurang
dari 400 kata, boleh jadi kualitasnya lebih baik daripada sebuah artikel yang
memuat 1.000 kata yang isinya hanya berupa keluh kesah saja atau basa-basi
semata.
Saya terus mengingat-ingat jumlah
kata di beberapa website besar yang memiliki banyak sekali penulis tamu seperti
Experts Column (minimal 300 kata), Bubblews (minimal 400 karakter atau 100
kata), Triond (tidak menentukan jumlah minimal kata), PublishUs (tidak
menentukan jumlah minimal kata), Wikinut (tidak menentukan jumlah minimal kata,
meskipun tampaknya lebih menyukai artikel panjang), dan lain-lain.
Jadi, berapa target jumlah kata
minimal artikel blog sahabat saat ini? Sementara itu, saya sedang berusaha
untuk mempersiapkan sebuah blog yang memuat tiap artikelnya minimal 500 kata.
Sedangkan maksimalnya adalah 1.500 kata.
"Boleh Konsultasi Masuk Jurusan Sistem Informasi via IG atau Tiktok."
|
Tips Skripsi Program Studi Sistem Informasi |
|
terima kasih, artikel nya banyak membantu,.
ReplyDelete