Prodi Sistem Informasi | Belajar HTML dan PHP | Skripsi SI
Pesantren Katabah
1000 Penghafal Quran
Pengobatan Ruqyah Mandiri
Sistem Informasi (S1)
Manajemen Informatika
Blog | Kontak | Siap Kerja | Sertifikat | PrivacyPolicy | Inggris Arab | Daftar Isi

Friday, October 4, 2013

Untungnya Nulis Ngeblog di Kompasiana dan Kitaabah

Kalau ngobrol Blogspot, Blogdetik dan Wordpress, kepala kita tertuju bahwa kita bisa nulis tapi harus bisa juga membuat desain blognya. Apakah mau dipasangi iklan atau tidak, semuanya terserah kita.


Tapi ketika nengok Kompasiana, para penulis hanya cukup daftar, kemudian publikasi artikel sendiri deh. Namun Kompasiana tidak mengijinkan untuk dipasangi iklan, sehingga para penulis hanya berkesempatan memperoleh rupiah apabila ada event-event tertentu yang diselenggarakan oleh Kompasiana. Hadiahnya besar juga, katanya.

Lalu, ada apa dengan Kitaabah.com?
Nah di Kitaabah, para penulis mirip ngeblog di Kompasiana. Namun bedanya, Kitaabah akan berbagi pendapatan dengan para penulisnya. Jadi, jika Kitaabah banyak penghasilannya, maka penghasilan para penulis pun akan besar pula.

Waaah Kitaabah kan masih baru, mana ada blog baru dan sederhana yang mau membayar penulisnya?
Eeeeit….Kitaabah sudah mulai ngasih bonus rupiah kecil-kecilan lho. Mungkin para blogger yang sudah merasakan susahnya mencari uang di blog sendiri akan merasa Kitaabah lebih OK [Ini rayuan lho… J].

Kalau blogger yang cerdas-cerdas mungkin tidak masalah. Tapi kalau blogger yang biasa-biasa saja dengan modal kere (maaf ya..), Kita merasakan sendiri untuk memperoleh pendapatan Rp30.000 saja bisa nunggu hingga lebih dari 6 bulan tuh. Bahkan ada juga yang sudah tahunan belum juga merasakan bayarannya. He..he..

Makanya mendingan ngeblog di Kitaabah saja (maksaaaa…). Energi yang pas-pasan dan kere, kita sinergikan dalam satu blog. Nanti hasilnya kita bagi sama-sama. Ibaratnya, kalau kita tidak bisa membangun bala tentara macan, kita coba saja membuat barisan semut yang solid. Keren bukan? Harus keren jawabannya dong….!

Eh sebenarnya ngeblog di Kitaabah bukan hanya karena uang sih. Kita bercita-cita ikut berperan menyediakan referensi gratis untuk anak-cucu kita di masa yang akan datang. Istilah kerennya “Kitaabah itu cenderung ke aspek pendidikan dan sosial, bukan bisnis semata.” Kasihan Indonesia dicap rendah baca dan tulis melulu tuh…!


Ayo nulis…..! Enggak masuk penerbit, masuk saja Kitaabah….! :)
"Boleh Konsultasi Masuk Jurusan Sistem Informasi via IG atau Tiktok."
Tips Skripsi Program Studi Sistem Informasi

1 comment:

  1. ide yang bagus mas, mudah2an kitaabah jadi blog besar dan banyak pengunjungnya..

    ReplyDelete