Prodi Sistem Informasi | Belajar HTML dan PHP | Skripsi SI
1000 Penghafal Quran
Pengobatan Ruqyah Mandiri
Sistem Informasi (S1)
Manajemen Informatika
Komputer dan Pendidikan
Blog | Kontak | Siap Kerja | Sertifikat | PrivacyPolicy | Inggris Arab | Daftar Isi

Sunday, February 9, 2014

Cara Mendatangkan Seribu (1000) Pengunjung Blog

Banyak tips dan trik untuk mendatangkan ribuan pengunjung ke blog. Salah satu yang ditawarkan oleh para blogger adalah tips SEO. Akan tetapi, memahami tips ini tidak mudah juga, membuat artikel pun harus ada bidik-membidik kata kunci. Apakah blog yang menerapkan tips SEO dijamin sukses?


Memang kalau melihat blog yang diklaim adminnya dikelola dengan prinsip SEO professional tampak menggiurkan para blogger pemula. Jumlah artikel sedikit, tapi pengunjung banyak (terlihat dari yang berkomentar). Alexa Rank langsing, Google Page Rank pun melejit di atas 3.

Akan tetapi, tidak semua blog yang menerapkan langkah SEO friendly berhasil. Bahkan ada yang mengeluh PR blognya turun ke 0 atau 1, sehingga mereka kalah dengan blog tanpa SEO yang bisa meraih PR 2. PR 2 memang bukan hasil gemilang, tapi dibandingkan PR 1, ya lebih bagus kan?

Banyak blogger menyadari bahwa jumlah pengunjung akan dipengaruhi kualitas artikel (konten). Bahkan menurut salah satu blogger terkenal, dipengaruhi oleh jumlah artikel blog juga.

Mungkin ada benarnya, blog ini saja yang berisi artikel campur-aduk, kualitas tidak jelas, namun ada artikel yang kemungkinan besar bermanfaat seperti tutorial komputer, teori komputer dan pendidikan, sekarang Alhamdulillah sudah menginjak seribu (1.000) pengunjung sehari.

Bukan bermaksud pamer dengan prestasi kecil, tapi ini curhat saja. Ada harapan dapat memberikan sedikit gambaran bagi blogger yang sama-sama pemula yang berharap sukses instan untuk segera sadar diri bahwa menarik pengunjung ribuan itu bukan hal yang mudah.

Memang ada dengan ratusan artikel dapat memperoleh banyak pengunjung. Namun saya yakin mereka membuat artikel dan optimasi blognya sebanding dengan membuat artikel banyak, tidak mudah.

Untuk saya sendiri yang tidak terlalu ambil pusing tentang SEO, ternyata seribu pengunjung itu membutuhkan seribu lebih artikel. Itu juga update minimal 1 artikel tiap hari. Di hari-hari tertentu, saya suka update lebih dari 10 artikel sehari.

Lalu apakah langkah saya ini terlalu lemah?
Kita lihat blog populer rahard.wordpress.com. Saya melihat blog ini tidak terlalu ambil pusing tentang SEO juga, tidak tahu kalau di awal-awal blogging-nya. Sekarang kan sudah 11 tahun berjalan.

Saya lihat statistik blognya lebih dari 3juta sampai saat ini. Agar mudah penghitungan, saya sebut saja statistiknya 3juta. Karena perjalanan bloggingnya 11 tahun jalan, maka saya sebut saja 10 tahun. Mari kita hitung perkiraan pengunjung (pageview) hariannya:

3.000.000/10 tahun
300.000/tahun
30.000/bulan (Saya anggap 1 tahun = 10 bulan)
1.000/hari (Saya anggap 1 bulan = 30 hari)

Kesimpulannya, blog populer setingkat blog Pak Budi Rahardjo juga tampak tidak terlalu mudah mendatangkan pengunjung. Apalagi yang baru memulai seperti saya?


Jadi, siapkan mental! Rajin dan ulet dalam mengelola blog, tidak dengan cara instan! J
"Boleh Konsultasi Masuk Jurusan Sistem Informasi via IG atau Tiktok."
Tips Skripsi Program Studi Sistem Informasi

4 comments:

  1. wah.., 3 juta page view ya pak.
    susah juga untuk dikejar dan butuh waktu bertahun-tahun ternyata ya pak..

    ReplyDelete
  2. 11 tahun ngeblog terus ya mas.
    wah wah..

    ReplyDelete
  3. kalau saya trik nya sederhana mas, yakni blogwalking. Jika 1 artikel banyak komentar nya, misal 100 komentar, ingsaAllah bisa duduk di page one google. Nah, apabila blog kita sudah punya 100 artikel dan masing-masing artikel terdapat 100 komentar, maka besar kemungkinan blog kita akan mempunyai pageview 1000 per hari.

    untuk itu, sebelum kita membuat artikel, perlu adanya riset kata kunci. Kira-kira judul artikel apa yang paling potensial mendatangkan banyak pengunjung dengan tingkat kompetisi sedang. Saya biasanya ngecek di Google Webmaster Tools sebelum membuat artikel.

    ReplyDelete