Prodi Sistem Informasi | Belajar HTML dan PHP | Skripsi SI
Pesantren Katabah
1000 Penghafal Quran
Pengobatan Ruqyah Mandiri
Sistem Informasi (S1)
Manajemen Informatika
Blog | Kontak | Siap Kerja | Sertifikat | PrivacyPolicy | Inggris Arab | Daftar Isi

Wednesday, February 5, 2014

Definisi atau Pengertian e-Government

[Topik e-Government dan Ilmu Komputer]

E-government menjadi salah satu kajian di beberapa jurusan yang ada di universitas. Akan tetapi, pendalamannya berbeda-beda. Adapun kajian yang ditinjau dari segi Teknologi Informasi biasanya dilakukan di jurusan Ilmu Komputer.


Akan tetapi, ditemukan juga beberapa karya ilmiah tentang e-government yang ditulis oleh para mahasiswa non-komputer, seperti jurusan administrasi publik. Hal ini membuat saya berpendapat bahwa e-government dalam kajian lanjut (seperti pascasarjana) dikaji bukan berdasarkan teknis komputer, namun dikaji berdasarkan konsep sosial, yaitu bagaimana penerapan Teknologi Informasi (TI) pada layanan-layanan yang ada di pemerintahan.

Berikut ini, beberapa definisi e-government:
E-government adalah penyampaian layanan (on-line) Internet dan aktivitas berbasis Internet lain oleh pemerintah – hanya front-office.

E-government adalah semua penggunaan ICT oleh pemerintah, secara on-line dan off-line, front-office dan back-office.

E-government adalah kapasitas untuk transformasi administrasi publik melalui penggunaan ICT atau bentuk-bentuk baru pemerintah yang dibangun melibatkan ICT.

Definisi-definisi di atas merefleksikan prioritas-prioritas yang berbeda dalam strategi pemerintah, dan shift sebagaimana perubahan prioritas dan progress yang dibuat.

Definisi lain menyatakan bahwa e-government adalah penggunaan ICT, terutama Internet, sebagai sebuah tool untuk mencapai pemerintahan yang lebih baik.

***

Sumber:
Tomasz Janowski. Introduction to Electronic Government. United Nations University: Center for Electronic Governance. Web: iist.unu.edu. UNeGov.net-School-Concepts-6-7
"Boleh Konsultasi Masuk Jurusan Sistem Informasi via IG atau Tiktok."
Tips Skripsi Program Studi Sistem Informasi

1 comment:

  1. postingan menarik nih mas, jadi nambah wawasan saya..
    makasi ya sudah berbagi

    ReplyDelete