Banyak
blogger yang sudah berhasil menghasilkan uang menggunakan subdomain Blogspot.
Namun ada yang merasa khawatir bahwa suatu saat Blogspot-nya akan terhapus Google,
walau mereka tidak sengaja melanggar TOS Google. Maka…
Maka
mengganti alamat blog di Blogspot dengan domain dot com atau yang lainnya bisa
menjadi salah satu solusi. Memang cara ini tidak menjamin bahwa blog kita akan
aman-aman saja, tapi setidaknya apabila blog kita (jangan sampai deh) dihapus
Google, alamat blog kita masih utuh.
Memang
penghapusan Blogspot itu tetap merugikan blogger karena harus update lagi di
hosting baru. Artikel yang sudah terhapus harus dipulikasikan kembali di
hosting/blog baru, kecuali kalau mau menggunakan fasilitas import.
Namun
meskipun harus memulai lagi dari jumlah artikel sama dengan nol, kita kan sudah
punya arsip artikel di komputer, sehingga tidak perlu kerepotan membuat artikel
baru.
Satu lagi
yang saya tekankan di sini, walaupun jumlah artikel kita baru satu, bahkan
belum ada artikel di blog baru kita, pengunjung akan tetap datang karena alamat
blog kita sama. Tinggal siap-siap saja kita rajin update.
Misal:
Ketika
menggunakan Blogspot, alamat blog anda:
Aduh.blogspot.com
Kalau kita
membeli domain dot com dari Namecheap, maka setelah diubah sedikit setting-nya,
alamat blog di atas akan berubah menjadi:
Aduh.com
Nah, apabila
blog anda dihapus Google, maka artikelnya hilang semua. Tapi alamat
aduh.com-nya tetap aktif. Agar ada artikelnya lagi, kita bisa membuat blogspot
baru, atau menyewa hosting seperti di Idhostinger.
Keuntungannya
adalah kita tidak memulai lagi blogging dari nol, kan?
Saya pernah
membeli domain dot com dan dot me dari Namecheap karena salah satu
pertimbangannya bisa menggunakan unverified Paypal. Tambahan lagi, reputasinya
cukup bagus bersaing dengan penyedia hosting bagus lainnya.
Keuntungan
menyewa hosting di Idhostinger untuk saya sendiri adalah bayar sewa hosting
bisa menggunakan Paypal atau Bank lokal. Jadi, tidak khawatir ada masalah di
pembayaran, paling juga dompet saya lagi kosong, baru jadi masalah. J
"Boleh Konsultasi Masuk Jurusan Sistem Informasi via WA, DM IG, Tiktok."
|
Tips Skripsi Program Studi Sistem Informasi |
|
No comments:
Post a Comment