Prodi Sistem Informasi | Belajar HTML dan PHP | Skripsi SI
Pesantren Katabah
1000 Penghafal Quran
Pengobatan Ruqyah Mandiri
Sistem Informasi (S1)
Manajemen Informatika
Blog | Kontak | Siap Kerja | Sertifikat | PrivacyPolicy | Inggris Arab | Daftar Isi

Wednesday, February 5, 2014

Peluang Jadi Penterjemah Bahasa Inggris


Walaupun sudah banyak yang memahami bahasa Inggris, namun untuk menulis dalam bahasa Inggris masih menjadi tantangan bagi banyak orang Indonesia. Bahkan ada yang rajin ngeblog dalam bahasa Indonesia, mereka sama sekali tidak berani menterjemahkan blognya ke dalam bahasa Inggris. Ini peluang bagi penterjemah, bukan?


Dengan hadirnya, tools penterjemah kadang-kadang saya merasa khawatir eksistensi para penterjemah. Akan tetapi, untuk menterjemahkan dalam bentuk tulisan, tools penterjemah itu tampaknya masih belum merebut trust dari penterjemah (manusia).

Bahkan beberapa kali saya melihat sebuah iklan yang menawarkan penerjemahan dari bahasa Indonesia ke dalam bahasa Inggris di sebuah blog bahasa Inggris milik orang luar negeri. Berarti, jasa penterjemah masih dibutuhkan, iya kan?

Bahkan saya juga sedang memikirkan untuk membuka tim penterjemah. Dengan tim ini, para penulis di Kitaabah yang belum percaya diri menulis dalam bahasa Inggris, artikelnya dapat diterjemahkan oleh penulis Kitaabah yang lebih memahami bahasa Inggris. Sehingga nanti akan ada dua blog yang menganut simbiosis mutualisme (saling menguntungkan).

Dengan adanya tim penterjemah di Kitaabah, saya berharap para penterjemah tidak lagi mengalami kekhawatiran dalam pengurusan izin penerjemahan dari penulis artikel bersangkutan.

Semoga peluang penterjemah bahasa Inggris masih terbuka lebar agar para penterjemah bahasa Inggris tidak perlu lagi mencari profesi baru. Apalagi kalau harus belajar asing baru, yang mana akan membutuhkan waktu tidak sebentar. 
"Boleh Konsultasi Masuk Jurusan Sistem Informasi via IG atau Tiktok."
Tips Skripsi Program Studi Sistem Informasi

2 comments:

  1. wah bener juga ya..jhangan hanya kita menerjemahkan dari baha asing ke bahasa kita. Kita juga harus bisa menerjemahkan dari bahasa kita ke bahasa asing..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Betul, Mas.
      Kan orang lain juga ingin tahu karya negeri ini. he...he..

      Delete