Prodi Sistem Informasi | Belajar HTML dan PHP | Skripsi SI
1000 Penghafal Quran
Pengobatan Ruqyah Mandiri
Sistem Informasi (S1)
Manajemen Informatika
Komputer dan Pendidikan
Blog | Kontak | Siap Kerja | Sertifikat | PrivacyPolicy | Inggris Arab | Daftar Isi

Saturday, March 14, 2015

Belajar Bahasa Jepang Untuk Pemula

Ada yang mengatakan bahwa belajar bahasa Jepang itu harus dimulai dengan membaca percakapan-percakapan sederhana yang ditulis dalam huruf Romaji (Latin).

Kemudian kita belajar membaca bahasa Jepang dalam tulisan Hiragana. Seringkali mengasah kemampuan Hiragana (untuk kosakata asli Jepang) kita disandingkan dengan huruf Katakana (untuk kosakata serapan dari bahasa asing, seperti bahasa Inggris).


Setelah kita lancar membaca Hiragana dan Katakana, maka bersiaplah belajar membaca bahasa Jepang yang ditulis dengan Kanji seperti huruf China.

Untuk tahap-tahap awal, Kanji selalu diberi cara bacanya dalam huruf Romaji. Secara bertahap, Kanji tersebut diberi cara bacanya dalam huruf Hiragana yang diletakkan di atas masing-masing Kanji.

Semakin dibuka halaman buku, maka Hiragana-nya semakin hilang dari Kanji bersangkutan. Hiragana hanya dituliskan di atas Kanji Baru saja. Di sinilah kita harus benar-benar mengingat cara baca Kanji sebelumnya.

Sebagai gambaran cara membaca secara bertahap dari Romaji, Hiragana, Katakana, Kanji+Romaji, Kanji+Hiragana, dan terakhir Kanji saja, saya membacanya dalam buku Bahasa Jepang Terkini karya Mulyana Adimihardja dan Hiroshi Masayuki terbitan Pustaka Grafika.

Ini contoh huruf Kanji yang dibubuhi Hiragana:

        ほん    じん
         

Kanji di atas dibaca “Nihon-jin”, artinya “orang jepang”. Penulisan Kanji di atas renggang agar mudah dibaca, tapi sebenarnya berdekatan seperti ini:
日本人

Kalau ketiga Kanji di atas ditulis terpisah, maka artinya pun akan berbeda, yaitu:
: dibaca ‘hi’, artinya ‘matahari’ (bahasa Inggris: sun)
: hon, artinya ‘buku’ (bahasa Inggris: book)
: hito, artinya ‘orang’ (bahasa Inggris: people)


Semoga kita masih semangat belajar bahasa Jepang ya…! Jangan lupa bahasa Inggrisnya juga OK! J
"Boleh Konsultasi Masuk Jurusan Sistem Informasi via IG atau Tiktok."
Tips Skripsi Program Studi Sistem Informasi

No comments:

Post a Comment