Bis berhenti sejenak, ada penumpang yang turun di kawasan Limbangan Garut. Dari bis, Abah menjepret beberapa toko penjual oleh-oleh. Ternyata gadis cantik remaja yang tadi duduk dekat Abah itu ada di depan salah satu toko. Jadi deh terperangkap ponsel Abah.
Cantik dari mananya, orang tidak terlihat wajahnya? Jangan ngambek dulu! Urusan wajah biar Abah saja yang langsung melihatnya. Jika diabadikan pada blog takut dianggap eksploitasi anak. Ibunya juga sengaja disensor tuh agar lebih aman dan nyaman.
Percaya saja ya...gadis itu tidak terlalu cantik, tapi manis dan imut. Walaupun tidak sempat ngobrol, tampaknya ia sangat baik. Semoga ia menjadi wanita shalehah yang menginspirasi banyak orang, terutama para remaja yang suka over modis, tapi matak sareukseuk dipandang orang.
Pelajaran menarik bagi Abah adalah jika kita berharap anak mengenakan hijab saat dewasa, maka membiasakannya sejak dini itu jauh lebih baik. Anak akan terbiasa dan lebih pandai menata kerudungnya.
Bahkan jika diberikan ilmu yang benar, anak tidak akan mengenakan kerudung overdosis saat dewasa. Balut sana, balut sini dengan aksesoris dan harga yang terlalu mahal. Ini tidak etis!
Yang sederhana saja ladies. Kamu tetap cantik kok!
Keterangan:
matak: membuat
sareukseuk: tidak enak dipandang
Lihat juga:
Gaya Cantik Hijaber Rani Hatta (Foto)
Terry Putri Rela Putus Kerja Demi Jilbab
"Boleh Konsultasi Masuk Jurusan Sistem Informasi via IG atau Tiktok."
|
Tips Skripsi Program Studi Sistem Informasi |
|
No comments:
Post a Comment